RAGALA NATA (Pakaian para pemimpin)
Setiap kita adalah pemimpin, dan setiap pemimpin akan ditanya pertanggungan jawab atas kepemimpinannya. Tidak terkecuali, mulai dari kepala keluarga sampai kepala negara.
Karenanya kita sebagai pemimpin butuh “pakaian” untuk melindungi kita dari hal yang tidak baik. Pakaian itu adalah STAF, bukan dalam artian anak buah tapi Sidiq, Tabligh, Amanah, Fathonah.
Sidiq (jujur) adalah syarat utama menjadi pemimpin. Kejujuran seorang pemimpin dinilai dari perkataan dan sikapnya. Sikap pemimpin yang jujur adalah manifestasi dari perkataannya, dan perkatannya merupakan cerminan dari hatinya.
Tabligh (menyampaikan). Apa yang harus disampaikan? Kebenaran. Menjadi pemimpin wajib menjunjung tinggi transparansi, keterbukaan, dan selalu menyampaikan kebenaran apapun resikonya.
Amanah (bisa dipercaya). Seorang pemimpin wajib memiliki sifat ini dan memiliki kredibilitas juga integritas yang tinggi. Pemimpin yang amanah akan menyadari bahwa jabatannya adalah sesuatu yang akan dimintai pertanggungan jawab, sehingga ia akan berusaha sekuat tenaga mengemban amanah tersebut.
Fathonah (cerdas). Seorang pemimpin mutlak harus cerdas secara menyeluruh. Dia harus baik dalam IQ (intelligence), EQ (emotional), dan SQ (spiritual). Kecerdasannya dibutuhkan untuk membantu dalam mengerjakan tugas dan mencari solusi untuk setiap masalah.
Coba tanyakan ke diri kita masing-masing, apakah kita sudah memiliki “pakaian” yang baik untuk mengemban tugas sebagai pemimpin?
-Ronal Surapradja-
Ragala Nata adalah kemeja kurung dengan aplikasi batik prada motif nusantara di bagian depan.